Brighton Diprediksi Bakal Sudahi Rekor Kandang Impresif Manchester United
Bola.net – Chris Sutton membuat prediksi terkait laga Manchester United vs Brighton di akhir pekan ini. Ia menilai The Seagulls akan menjadi tim pertama yang menang di Old Trafford setelah sekian lama.
Premier League 2023/2024 akan dilanjutkan pada akhir pekan ini. Manchester United akan bertugas jadi tuan rumah saat menjamu Brighton di pekan kelima EPL nanti.
Manchester United punya tren positif saat bermain di kandang. Setan Merah sudah lama tidak menelan kekalahan di ajang EPL saat bermain di Old Trafford.
Sutton menilai rekor kandang MU itu akan berakhir melawan Brighton. “Manchester United masih belum bermain dengan baik sejauh ini dan mereka akan mendapatkan ujian yang sulit di pekan ini,” tulis Sutton di BBC Sports.
Simak analisis sang pakar sepak bola Inggris di bawah ini.