Tak Bisa Serta-merta Duplikasi Gaya Bermain, Erik ten Hag: MU dan Ajax Jelas Berbeda!
Bola.net – Erik ten Hag mengklaim bahwa mustahil untuk membuat Manchester United bermain seperti tim Ajax Amsterdam yang berjaya, setelah merefleksikan kekalahan pahit atas Manchester City.
Man United harus puas menjadi pecundang usai takluk dengan skor telak 3-0 oleh tim tetangga baru-baru ini. Erling Haaland tampil cemerlang dengan dwi golnya serta Phil Foden juga tak ketinggalan mencatatkan namanya di papan skor.
Dan ten Hag, yang menyaksikan timnya tergelincir ke urutan kedelapan di klasemen Premier League di Old Trafford, telah membuat pengakuan yang mengejutkan terkait dengan kesuksesan tim Ajax yang memenangkan banyak trofi domestik dan mencapai semifinal Liga Champions pada 2019.
“Kami tidak akan pernah memainkan sepak bola yang kami mainkan di Ajax di sini. Saya sekarang memiliki pemain lain, itu bukan alasan saya datang ke sini,” ucapnya kepada ViaPlay.
Simak komentar lebih lanjut sang pelatih di bawah ini.